10 Aplikasi Edit Video

Pada saat ini aplikasi edit video di handphone Android ataupun IPhone sudah tersedia dalam berbagai macam pilihan. Tentunya pada setiap aplikasi, masing-masingnya dibekali atau tersedia fitur yang sangat menarik.

Aplikasi edit video ini tentunya bisa memudahkan kamu untuk membuat dan mengedit video dengan lebih cepat dan simple, karena kamu bisa mengaksesnya melalui Hp.

Aplikasi Edit Video di Android dan iOS

Berikut di bawah ini kumpulan 10 aplikasi edit video yang bisa kamu download di Play Store ataupun App Store:

1. InShot – Editor Video Musik

  InShot merupakan salah satu aplikasi edit video yang bisa kamu gunakan bagi pengguna Android dan iOS yang mempunyai beberapa macam fitur unggulan.

Aplikasi yang satu ini mampu memotong, menggabungkan video, dan menyisipkan efek musik di dalam video tersebut.

InShot juga bisa digunakan untuk membuat blur background sampai penambahan teks dan stiker lucu.

Klik Download Di Sini

2. YouCut – Edditor Video Musik

Berikutnya yaitu YouCut salah satu aplikasi edit video yang dilengkapi oleh fitur-fitur yang menarik, seperti memotong, merapikan, dan menggabungkan video.

Aplikasi yang satu ini juga bisa menghasilkan video tanpa watermark dan tentunya menyediakan kompresor dan konverter video.

Klik Download Di Sini

3. VivaVideo – Aplikasi Edit Video

Berikutnya terdapat VivaVideo yang mempunyai beberapa macam fitur yang menarik juga mulai dari slow motion, fast motion, slide foto, efek, musik, dan lain sebagainya.

walaupun fitur di dalamnya cukup lengkap, aplikasi yang satu ini dirancang dengan tampilan yang sederhana sehingga kamu bisa lebih mudah untuk menggunakan aplikasi tersebut.

Klik Download Di Sini

4. KineMaster – Editor Video

Selanjutnya ada KineMaster adalah salah satu aplikasi edit video yang mempunyai fitur hampir sama dengan editor pada komputer sehingga aplikasi ini banyak disukai oleh penggunanya.

Adapun fitur yang tersedia pada aplikasi ini seperti penambahan efek, filter audio, berbagai efek video, efek lucu, transisi, dan berbagai fitur lainnya.

Klik Download Di Sini

 

5. FilmoraGo – Editor & Pembuat Video

Pada kali terdapat aplikasi edit video yang sederhana dan mudah dipahami yaitu FilmoraGo banyak diminati oleh penggunanya.

Aplikasi yang satu ini tentunya dilengkapi dengan berbagi macam fitur yang menarik seperti penambahan video, penambahan musik, sampai menggabungkan video-video.

FilmoraGo juga mempunyai beberapa efek seperti, slow motion, transisi, efek opening, dan pengaturan rasio video 1:1 sampai 16:9.

Klik Download Di Sini

6. VideoShow – Editor Video Musik

Berikutnya terdapat aplikasi edit video yang bernama VideoShow mempunyai berbagai macam efek yang bisa kamu gunakan untuk membuat rangkaian slide foto menjadi sebuah video, dengan musik, dan efek suara.

VideoShow ini juga menyediakan 50 tema yang bisa kamu jadikan sebagai mempercantik video. Untuk para penggunanya juga bisa mengompres video supaya ukuran file lebih kecil tanpa mengurangi kualitas video secara signifikan.

Klik Download Di Sini

7. VN Video Editor Maker VlogNow

Berikutnya terdapat VN Video Editor Maker VlogNow adalah salah satu aplikasi edit yang cukup lengkap karena para pengguna bisa memasukkan ornamen-ornamen khusus, seperti stiker, quotes, dan slide animasi.

Bagi penggunanya jugsa bisa menambahkan musik ke dalam video, mengubah background dan lain sebagainya.

Klik Download Di Sini

8. CapCut – Editor Video

Selanjutnya ada CapCut adalah salah satu aplikasi edit video yang hadir dengan tampilan sederhana tetapi dilengkapi dengan berbagai macam filter, template, dan juga musik yang bisa langsung terhubung ke akun TikTok.

Selain tersedia untuk Android, CapCut juga tersedia untuk PC dengan fitur tambahan seperti mirroring video.

Klik Download Di Sini

9. GoPro Quik – Video Editor

Berikutnya terdapat aplikasi GoPro Quik, Quik merupakan aplikasi edit video yang didesain untuk mengedit video dengan proses yang mudah dan lebih cepat.

Aplikasi yang satu ini mempunyai fitur template sehingga penggunanya hanya perlu memilih video yang ingin di edit dari galeri Hp dan menggunakan template yang tersedia.

Klik Download Di Sini

10. Magisto Pengedit – Video Editor

Yang terakhir yaitu Magisto Pengedit dari aplikasi ini kamu bisa mendapatkan pengalaman dengan pengeditan video yang formal, aplikasi ini cocok buat kamu.

Kemudian tersedia berbagai macam fitur seperti penggabungan klip video, foto, musik, teks, efek, dan filter. Dari fitur tersebut dapat membantumu untuk menghasilkan video yang luar biasa.

Aplikasi magisto ini menggunakan A.I yang canggih yang menganalisis video dan memilih fragmen yang paling menarik.

Klik Download Di Sini